Wednesday, December 2, 2009

Twitter Dukung Hari AIDS

Situs mikroblogging Twitter tidak mau kalah dengan Google dan Yahoo. Situs jejaring sosial 140 karakter itu juga mendukung hari AIDS Sedunia.

Tidak seperti Yahoo dan Google yang hanya menyematkan pita berwarna merah di dalam tampilan mesin pencariannya, Twitter malah mengubah tampilan depan situs tersebut dengan dominasi warna merah dan putih.

Ditelusuri okezone, Rabu (2/12/1009), Twitter, Yahoo dan Google turut memperingati hari AIDS sedunia yang berlangsung pada 1 Desember kemarin. Hingga hari ini, ketiga situs tersebut masih menampilkan tampilan dengan kesan hari AIDS.


Tidak hanya tampilan yang berubah, topics yang ramai di Twitter pun kebanyakan berkutat di perbincangan bertema AIDS. Bahkan kata AIDS menjadi trending topics di Twitter, menempati posisi 6.

Hingga berita ini diturunkan, Twitter masih menunjukkan tampilan depan yang didominaso warna merah. Sedangkan Yahoo dan Google sudah menghilangkannya.

dukung saya dalam lomba seo SMKN 1 Singosari

No comments:

Post a Comment