PlayStation yang telah lama lekat sebagai nama konsol game, menolak penggunaan nama Playstation oleh Sony Ericsson. Rencananya, vendor ponsel tersebut akan menggunakan nama PlayStation, khusus untuk membuat ponsel game.
Dalam laporan Games News, petinggi di perusahaan Sony telah memegang teguh untuk membuat merek PlayStation eksklusif. Jika memang akan membuat ponsel maka Sony akan memproduksinya sendiri, bukan dengan perusahaan Sony Ericsson.
"Kami akan terus berpegang teguh bahwa produk kami harus memperkuat merek yang eksklusif, dan kami rasa pada saat ini kami belum berencana untuk menggunakan nama PlayStation sebagai merek ponsel, jelas juru bicara Sony Corp.
Sebelumnya, perusahaan 'urunanan' Sony dan Ericsson sendiri sudah menggunakan teknologi merek Bravia, Walkman dan Cybershot Sony untuk digunakan pada seri ponsel mereka
No comments:
Post a Comment